Tuesday, June 30, 2009

Senyumlah

Perasaan marah dan dendam yang tidak jelas, sering membawa kita kepada hal-hal yang tidak baik, bahkan membuat kita tidak tenang akan adanya perasaan sayap kiri ini. Memikirkan sesuatu yang merugi seperti cemburu, benci dan sirik sering datang kepada setiap individu, kadangkala perasaan ini berteman tampa batas sehingga menimbulkan perbuatan yang sama sekali tidak kita inginkan.

sifat- sifat buruk adalah tipu daya syeitan untuk menarik kita kejalan yang ia senangi, mereka berusaha sekuat mungkin untuk menarik kita ke ideologinya yg penuh kesesatan dan dosa. tapa kita sadari kita telah berada ditempat tersebut, ini semua disebabkan oleh dangkalnya pengetahuan dan kurangnya iman kita dalam membentengi diri kita sendiri. bagaimanakah kita menghapus sifat- sifat yang beraliran sayap kiri ini? Sudah pasti dengan Pengetahuan yang cukup disertai Iman dan Senyum.

Nabi Muhammad s.a.w pernah bersabda: "Senyuman kepada saudaramu adalah sedekah".

Dibalik makna senyuman adalah sedekah tersembunyi rahasia yag begitu dahsyat untuk kehidupan kita sehari- hari, dengan senyuman kita akan merasa lapang dada dan ikhlas dengan alam sekitar. Senyuman pula yang merubah semua perasaan musuh hancur seketika, bahkan senyuman mampu menumpas amarah seseorang yang bergebu- gebu untuk berperang. Senyum memiliki hikmah dan sejarah didalam kehidupan manusia.

Senyuman merupakan senjata ampuh dalam segala bidang,contohnya: Bisnis, politik, jodoh dll, coba kita bayangkan jika seseorang yang bekerja dengan perasaan yang penuh benci, kita akan melihat pekerjaannya berantakan dan amburadur, Walhasil nothing. Sebaliknya jika seseorang bekerja dengan senyuman alias ikhlas akan menghasilkan kinerja yang baik dan rapi.

Kita bisa melihat contoh yang lainnnya dari sisi kehidupan kita. coba saja kita rasakan bedanya marah sambil tersenyum dengan marah dihiasi nafsu dan murka yang parah, maka kita akan mendapatkan hasil yang sangat beda. bisa saja kita melihat orang- orang disekitar kita baik dalam bus atau ditempat ramai, perhatikan dengan teliti wajah - wajah mereka yang bersinar dengan berbagai masalah dan pikiran. namun, bagi sang murah senyum mereka akan terlihat lebih segar dan seperti tidak ada masalah sedikitpun yang dipikulnya, walaupun sebenarnya sang murah senyum memiliki masalah dan pikiran dua kali lipat dari yang lainnya.

Senyum adalah anugerah Allah yang diberikan kepada manusia sebagai senjata tangguh, tapi umumnya manusia lupa bahkan berat untuk tersenyum. berpikir secara logika, jika kita tersenyum maka paras yang seram menjadi imut, apalagi jika cantik maka akan memukau setiap insan jika tersenyum. Senyuman adalah hidayah dan karunia yang tidak terhingga untuk kita gunakan dan syukuri, untuk itu mari kita budayakan senyum agar dunia ini dihiasi oleh senyuman dan senyuman bukan perang.





1 comment: